BUPATI BARTIM APRESIASI KELUARGA MARTRI JAYA, DUKUNG DAN SUKSESKAN VISI DAN MISI PEMERINTAH DAERAH

BUPATI BARTIM APRESIASI KELUARGA MARTRI JAYA, DUKUNG DAN SUKSESKAN VISI DAN MISI PEMERINTAH DAERAH

PERESMIAN GEREJA- Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas membuka tirai peresmian Gereja Sion Jaya, di Dusun Matandra, Desa Bambulung, Kecamatan Pematang Karau, Kabupaten Barito Timur, Minggu (16/1).

DISKOMINFOSANTIK- Bupati Barito Timur, Ampera AY Mebas mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Martri Jaya sekeluarga. Pasalnya telah mendukung serta menyukseskan visi dan misi pemerintah daerah dengan menghibahkan tanah dan bangunan gereja kepada gereja kalimantan Evangelis untuk  digunakan sebagai tempat beribadah bagi warga masyarakat yang beragama nasrani.

“Mengucapkan terima kasih kepada saudara Martri Jaya sekeluarga yang telah turut serta menyukseskan visi dan misi pemerintahan kabupaten, melalui hibah tanah dan bangunan gereja Sion Jaya sebagai tempat warga masyarakat beragama nasrani beribadah dan kegiatan keagamaan,” ujar Bupati Bartim kepada sejumlah wartawan, usai kegiatan penthabisan dan ibadah digereja Sion Jaya, Minggu (16/1) kemarin.

Dijelaskannya bahwa dalam visi dan misi Pemerintah Kabupaten Barito Timur, salah satunya adalah pembangunan mental dan rumah ibadah merupakan program pemerintah kabupaten untuk menjaga umat. Sehingga dengan telah dilakukan peresmian penthabisan serta dihibahkannya tanah dan bangunan gereja Sion Jaya yang di bangun Pak Martri Jaya sekeluarga ini, diharapkan dapat dimanfaatkan dengan baik sebagi tempat beribadah.

“Saya berharap juga tanah dan bangunan yang ada dapat dipelihara dengan baik dan menjadi tempat beribadah bagi masyarakat didusun Mantandra dan sekitarnya,”tukasnya.

HIBAH- Martri Jaya saat disaksikan Ketua Umum MPH Sinode GKE Pdt Simpun F Lion MTh, Bupati Bartim Ampera AY Mebas saat menandatangi berita acara hibah tanah dan gereja yang dibangunnya untuk Gereja Kalimantan Evangelis, di Dusun Matandra, Desa Bambulung, Kecamatan Pematang Karau, Kabupaten Barito Timur, Minggu (16/1).

Terpisah Martri Jaya mengatakan, motivasi dirinya membangun gereja yang diberi nama Sion Jaya, adalah sebagai bentuk dan rasa syukur berkat dari tuhan yesus. Dimana sebutnya sejak dirinya menikah tahun 2003 dalam mengarungi rumah tangga dalam kesusahan, sehingga tidak terbayangkan dalam perjalanan hidup, bisa seperti sekarang ini bisa berbagi berkat dengan membangun sebuah gereja.

“Bangunan gereja Sion Jaya, dibangun atas berkat tuhan yang selalu mengalir didalam kehidupan kami  sekeluarga,”kata pria yang biasa dipanggil dalam kesehariannya bernama Adung, ini.

Dia berharap kedepan tanah dan bangunan gereja yang telah dihibahkan kepada Gereja Kalimantan Evangelis (GKE) dapat dirawat dengan baik dan bisa ditambah lagi pembangunan yang belum terselesai, seperti pagar keliling kedepannya.

“Semoga dengan adanya gereja Sion Jaya yang baru dilakukan peresmian penthabisan ini, memberi manfaat yang cukup besar bagi warga masayarakat sebagai tempat beribadah dan kegiatan keagamaan,” harapnya. (cak/diskominfosantik)

PEMINAT KURSUS KOMPUTER TINGGI, 2022 PROGRAM DILANJUTKAN

PEMINAT KURSUS KOMPUTER TINGGI, 2022 PROGRAM DILANJUTKAN

SERIUS- Para peserta khursus computer gratis ini terlihat serius mengikuti pembelajaran yang disampaikan oleh instruktur dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Barito Timur, Senin (17/1).

DISKOMINFOSANTIK- Program kursus computer gratis yang dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Barito Timur disambut baik oleh masyarakat. Buktinya, program yang diluncurkan tahun 2021 ini banyak pesertanya. Lantaran program ini diminati masyarakat khususnya anak-anak, tahun 2022 ini Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Barito Timur kembali melanjutkannya.

Senin (17/1) 2022 kursus computer di Dinas tersebut kembali digelar. Kali ini  jumlah pesertanya 55 orang. Kelima puluh lima  peserta kursus computer gratis tersebut berasal Sekolah Dasar (SD) di Wilayah Kecamatan Dusun Timur diantaranya  SDN Mangkarap, SDN Haringen, SDN Manggatis, SDN Sumur, SDN Didi, SDN Jaar dan SDN Dorong.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Barito Timur Drs. Frindiano Leloni, MM melalui pers rilisnya yang disampaikan kepada MMC Diskominfosantik, Senin (17/1) menjelaskan jadwal khursus computer gratis ini dilaksanakan setiap Senin s/d Kamis dan dibagi dalam dua sesi pertemuan.

Lebih jauh Frindiano mengatakan, kegiatan khursus computer ini merupakan lanjutan tahun kedua program inklusil berbasis social tahun 2022. ”Melihat peserta yang cukup banyak, menjadi motivasi tersendiri bagi tim kerja pelatih dan pendaping yang terdiri dari  Ernawaty, S.Pd, Mihewu D. H, S.Pd, Yensi, S. Sos  dan staf tetap semangat dalam membagi ilmunya,” harap Frindiano.(cak/diskominfosantik)

BUPATI BARITO TIMUR TINJAU VAKSINASI COVID-19 KE SEKOLAH

BUPATI BARITO TIMUR TINJAU VAKSINASI COVID-19 KE SEKOLAH

TINJAU VAKSIN- Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas didampingi oleh Kapolres Barito Timur AKBP Afandi Eka Putra SH SIK MPICT, Perwira Penghubung Kodim 1012 Buntok Mayor Inf. Tubagus Abdul Halim, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Timur dr. Jimmy W.S Hutagalung, M.Mkes meninjau pelaksanaan vaksinasi covid-19 di SD Trinitas Tamiang Layang, Rabu (12/1) pagi.

DISKOMINFOSANTIK- Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas meninjau pelaksanaan vaksinasi covid-19, di SD Trinitas Tamiang Layang, Rabu (12/1) pagi. Pada kesempatan tersebut Bupati Ampera AY Mebas didampingi oleh Kapolres Barito Timur AKBP Afandi Eka Putra SH SIK MPICT, Perwira Penghubung Kodim 1012 Buntok Mayor Inf. Tubagus Abdul Halim, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Timur dr. Jimmy W.S Hutagalung, M.Mkes, Kepala UPT Disdik Kecamatan Dusun Timur Wanrawaty, S.Pd, MAP, Pengawas Sekolah Pembina Sri Sumardi, S.Pd, MM dan jajaran SD Trinitas Tamiang Layang.

Disela-sela meninjau kegiatan vaksinasi, Bupati Barito Timur kepada awak media mengatakan vaksinasi Rabu 12 Januari 2022 ini serentak dilaksanakan di sebelas titik di sebelas Puskesmas dalam wilayah Kabupaten Barito Timur.

“Hari ini kita laksanakan serentak vaksinasi untuk anak-anak usia 6 sampai dengan 11 tahun,” terang Ampera AY Mebas.

VAKSINASI- Salah satu Murid SDN 2 Pasar Panas Nesta Cahya Putra tidak mau melihat jarum suntik ketika sorang Nakes memberikan suntikan vaksin ke lengannya, Rabu (12/1). Kegiatan vaksin ini di pusatkan di SDN 1 Pasar Panas.

Orang Nomor Satu di Kabupaten Barito Timur ini menjelaskan, dalam satu hari Pemerintah Daerah Kabupaten Barito Timur menargetkan 1.100 orang anak divaksin setiap harinya. Mantan Anggota DPRD Kabupaten Tabalong ini pun optimistis hingga akhir Februari 2022  target 10.000 anak mendapatkan vaksin tercapai.

Sementara itu pantauan Kontributor MMC Diskominfosantik Kabupaten Barito Timur setibanya di SD Trinitas Bupati Barito Timur langsung meninjau jalannya vaksinasi. Tak lupa Bupati Barito Timur memberikan motivasi kepada anak-anak peserta vaksin agar jangan takut.

Usai meninjau kegiatan vaksinasi Bupati Barito Timur juga menyempatkan diri melihat fasilitas yang ada di sekolah tersebut. Sementara itu selain memantau kegiatan vaksinasi di SD Trinitas Tamiang Layang, Kontributor MMC Diskominfosantik  juga memantau pelaksanaan vaksinasi di SDN 1 Pasar Panas dan SDN 2 Pasar Panas Kecamatan Benua Lima. Ada sekitar 124 anak mengikuti kegiatan vaksin tersebut.

Pelaksanaan vaksinasi di Kecamatan Benua Lima berjalan dengan aman dan lancar hadir dalam kegiatan tersebut Plt. Camat Benua Lima Simon Stevins Oktavianus, S.STP, Lurah Taniran Riantho, Kapolsek Benua Lima IPTU Suwardi, Kepala UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Benua Lima Astronot, S.Pd, Pengawas Sekolah Pembina Yulianti, S.Pd, MM, Kepala UPTD Puskesmas Pasar Panas Darkasi S.ST. (lim/cak/diskominfosantik)

PEMKAB BARTIM & PT SIS BANTU WARGA NASRANI YANG TERDAMPAK COVID -19

PEMKAB BARTIM & PT SIS BANTU WARGA NASRANI YANG TERDAMPAK COVID -19

SAMBUTAN- Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas saat memberikan sambutan pada acara penyerahan bantuan 750 paket bahan pangan sebagai bingkisan kasih kepada warga Nasrani terdampak covid -19 yang diterima oleh Pimpinan Gereja-Gereja di Halaman Kantor Bupati Barito Timur, Jumat (7/1).

DISKOMINFOSANTIK- Pemerintah Kabupaten Barito Timur dan PT Saptaindra Sejati (SIS) Adaro Service melalui program Corporete Social Responsibility (CSR) menyalurkan bantuan 750 paket bahan pangan  sebagai bingkisan kasih. Pemberian paket bahan pangan ini sebagai bentuk kepedulian kepada warga Nasrani yang terdampak Covid-19, dalam momen peringatan Tahun Baru 2022. 750 peket bahan pangan ini di salurkan, Jumat (7/1) di Halaman Kantor Bupati Barito Timur.

“Bantuan  ini sebagai bentuk kepedulian kasih Pemerintah Kabpaten Barito Timur dan PT SIS, kepada warga Nasrani yang terdampak Covid-19 di sepuluh kecamatan,” kata  Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas dalam sambutannya saat menyerahkan paket bahan pangan kepada Pimpinan Gereja –Gereja.

Ampera menjelaskan penyaluran paket bahan pangan sebagai bingkisan kasih ini dananya berasal dari CSR PT SIS dalam program bantuan hari besar keagamaan. Pasalnya pelaksnaan Safari dan Perayan Natal tahun2021 di tiadakan dan diganti dengan pemberian bantuan paket bahan pangan bagi warga yang sangat membutuhkan dan terdampak Covid-19.

Orang Nomor Satu di Kabupaten Barito Timur ini berharap bantuan paket bahan pangan yang diserahkan kepada pimpinan Gereja- Gereja ini disalurkan secara bijak kepada umat yang benar-benar membutuhkan, sehingga manfaatnya sungguh dirasakan guna meringankan beban hidup mereka di tengah Pandemi Covid-19  yang belum kunjung usai.

Sementara itu Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Timur Panahan Moetar dalam laporannya menyebutkan bantuan paket bahan pangan dari Pemkab Barito Timur dan PT SIS sebanyak 750 paket. Semuanya akan disalurkan kepada semua kepada Gereja Katolik, Gereja GKE dan Gereja-Gereja yang tersebar di sepuluh kecamatan se Barito Timur.

Di lokasi yang sama  Managemen PT SIS Unit Head ERS, Raden Wahyu Jati Kusuma  mengatakan pada tahun 2021 pihaknya mengalokasikan dana CSR sebesar Rp 140 juta untuk pelaksanaan hari besar keagamaan.  Namun karena Covid-19 acara Perayaan Natal Tahun 2021 tidak dilaksanakan, namun atas kesepakatan antara managemen PT SIS dan Pemkab Bartim dana dialihkan untuk menyediakan  paket bahan pangan sebagai bingkisan kasih Tahun baru 2022.

“Paket bahan pangan bingkisan kasih ini ditujukan bagi warga yang berada di ring satu wilayah kerja PT SIS, semoga bermanfaat dan mampu meneringankan beban warga yang kini sedang dilanda badai Pandemi Covid-19,” ujar Wahyu.

Penyerahan paket bahan pangan ini  secara simbolis dilakukan oleh Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas. Bantuan terebut diterima oleh pimpinan Gereja Kataolik Paroki Tamiang Layang dan Ampah, Gereja Protestan yang diterima perwakilan Resor GKE Tamiang Layang, Benua Lima, Patangkept Tutui, Awang, Paku dan Ampah, serta sejumlah Gereja-Gereja lainnya.  Acara yang berlangsung aman dan lancar ini disaksikan Sekda Bartim  Panahan Moetar, Managemen PT Adaro, PT SIS serta Para Asisten Sekda, para Kabag di lingkungan Setda Bartim.(cak/diskominfosantik).

BKPSDM BARTIM LAKSANAKAN KONSULTASI SKP VERSI BARU

BKPSDM BARTIM LAKSANAKAN KONSULTASI SKP VERSI BARU

SEERIUS- Para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang membidangi kepegawaian di lingkungan OPD se Kabupaten Barito Timur tampak serius mendengarkan penjelasan dari BKPSDM Kabupaten Barito Timur tentang tata cara penyusunan SKP, di Aula BKPSDM Kabupaten Barito Timur Kamis (6/1)

DISKOMINFOSANTIK- Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Barito Timur menyelenggarakan konsultasi secara kolektif,  terkait Sasaran Kinerja Pegawai (SKP), Kamis (6/1) di Aula BKPSDM Kabupaten Barito TImur. Hal ini dilakukan mengingat banyaknya Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Timur mendatangi Kantor BKPSDM. Mereka ingin konsultasi secara langsung dan ingin tahu tata cara penyusunan SKP versi baru. Pasalnya awal Januari 2022, banyak ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Timur yang ingin mengajukan usulan kenaikan pangkat.

PENJELASAN- Kepala Bidang PKPKA BKPSDM Kabupaten Barito Timur Enricko Median Toni, S.Kom., MM saat menjawab pertanyaan peserta konsultasi tata cara penyusunan SKP versi terbaru di Aula BKPSDM, Kamis (6/1).

“Banyak ASN yang langsung datang ke Kantor BKPSDM untuk konsultasi penyusunan SKP versi terbaru,” terang Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Kabupaten Barito Timur Jhon Wahyudi, AP, M.Si melalui Kepala Bidang PKPKA Enricko Median Toni, S.Kom., MM yang berhasil dibincangi kontributor MMC diskominfosantik Kabupaten Barito Timur.

Karena banyaknya animo ASN yang ingin konsultasi dan untuk mencegah banyaknya kerumunan di Kantor BKPSDM, Enricko mengatakan pihaknya langsung berinisiatif menyelenggarakan konsultasi secara kolektif. “Kegiatan konsultasi SKP versi terbaru secara kolektif ini sudah mendapat izin pimpinan dan boleh dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan.

Peserta konsultasi SKP ini diikuti oleh Kasubag/Kasubbid Kepegawaian dari OPD se Kabupaten Barito Timur. “Selain Kasubag/Kasubbid kita juga memperbolehkan satu orang staf untuk mengikuti kegiatan tersebut,” imbuhnya.

Enricko berharap melalui kegiatan ini para peserta dapat mengerti dan memahmi serta dapat menyusun SKP versi terbaru ini. “Kami juga mengharapkan Kasubag/kasubbid bisa membantu ASN menyusun SKP versi terbaru di lingkungan kantor masing-masing,” terang Enriko. Dikatakanya penyusunan SKP ini berdasarkan Permenpan RB No.8 Tahun 2021 sebagai peraturan pelaksana ketentuan pasal 61 PP No.30 Tahun 2019 tentang penilaian kinerja PNS sejak 01 Juli 2021, yang mendasari perubahan SKP bagi PNS. (cak/diskominfosantik)

BUPATI BARTIM MEMINTA PEJABAT FUNGSIONAL YANG BARU DILANTIK BEKERJA DENGAN KESUNGGUHAN HATI

BUPATI BARTIM MEMINTA PEJABAT FUNGSIONAL YANG BARU DILANTIK BEKERJA DENGAN KESUNGGUHAN HATI

FOTO BERSAMA- Usai melakukan pelantikan dan pengambilan sumpah/janji pejabat fungsional, Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas dan Wakil Bupati Habib Said Abdul Saleh, Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Timur Panahan Moetar, SE, M.Si dan Kepala OPD foto bersama pejabat fungsional yang baru dilantik di Gedung Pertemuan Umum Mantawara Tamiang Layang, Jumat (31/12).

DISKOMINFOSANTIK- Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas meminta kepada para pejabat Fungsional yang baru dilantik bekerja dengan kesungguhan hati. Pasalnya dalam memimpin Kabupaten Barito Timur ini,  Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas dan Wakil Bupati Habib Said Abdul Saleh memerlukan orang-orang yang mempunyai kompetensi, inovatif, berintegritas, profesional, berkinerja tinggi, dan mempunyai moralitas yang bagus.

Demikian disampaikan Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas dalam sambutanya pada acara  pelantikan dan pengambilan sumpah/janji pejabat administrator dan pejabat administrasi dalam jabatan pengawas yang disetarakan ke dalam jabatan fungsional di Gedung Pertemuan Umum Mantawara Tamiang Layang, Jumat (31/12) 2021.

Tak hanya itu Orang Nomor Satu di Barito Timur ini juga memerlukan orang-orang yang mampu mengabdi dan berkomitmen terhadap sumpah jabatan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya di lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Timur.

“Dengan dilatikanya pejabat fungsional ini, saya harap pejabat yang telah dilantik dapat menjalankan peran barunya dengan penuh tanggung jawab, serta berkontribusi maksimal dalam pembangunan di Kabupaten Barito Timur,” pinta  Ampera AY Mebas.

Dijelaskan Bupati Barito Timur banyak pekerjaan rumah yang harus  dibereskan dan dibenahi bersama. Salah satu masih perlu pembenahan, katanya, soal pelayanan publik yang prima.  “Karena sejatinya tugas kita adalah sebagai pelayan bagi masyarakat,” tegas  Bupati.

Lebih jauh mantan Anggota DPRD Kabupaten Tabalog menjelaskan pelantikan dan pengambilan sumpah/janji pejabat administrasi dalam jabatan pengawas yang disetarakan ke dalam jabatan Fungsional di lingkungan Pemkab Barito Timur, adalah sebagai tindak lanjut Pemerintah Daerah terhadap agenda pelaksanaan program strategis nasional yang dicanangkan oleh Bapak Presiden Republik Indonesia.

“Percepatan reformasi birokrasi sebagai salah satu dari 5 sasaran prioritas kerja nasional, dimana isu strategis reformasi birokrasi terkini yang harus direspon dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, diantaranya adalah penyederhanaan struktur dan kelembagaan birokrasi melalui penyederhanaan birokrasi menjadi 2 level eselon dan peralihan jabatan struktural menjadi Fungsional”, jelas Ampera.

Bupati Bartim mengatakan, Presiden menghendaki agar lembaga semakin sederhana, semakin simple dan semakin lincah, dengan menyederhanakan eselonisasi menjadi 2 level, dan diganti dengan jabatan fungsional yang menghargai keahlian dan kompetensi.

“Tujuan pelaksanaan reformasi birokrasi adalah diharapkan dapat menjawab tantangan perubahan dunia dan tuntutan persaingan ekonomi global disamping menjawab isu-isu strategis reformasi birokrasi ke depan yakni menciptakan pemerintahan yang baik dan bersih, diantaranya melalui birokrasi yang dinamis dan lincah, percepatan sistem kerja, fokus pada pekerjaan fungsional, mendorong efektivitas dan efisiensi kinerja dan mewujudkan profesionalitas ASN,” pungkas Ampera AY Mebas.(lim/cak/diskominfosantik).

BUPATI BARITO TIMUR LANTIK 185 PEJABAT FUNGSIONAL

BUPATI BARITO TIMUR LANTIK 185 PEJABAT FUNGSIONAL

PELANTIKAN- Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas saat melantik dan pengambilan sumpah/janji jabatan administrator dan jabatan administrasi dalam jabatan pengawasan yang disetarakan kedalam jabatan fungsional di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Timur, Jumat (31/12) di GPU Mantawara.

DISKOMINFOSANTIK-  Sebanyak 185 orang pejabat administrator dan pejabat administrasi dalam jabatan pengawas dilantik Bupati Barito Timur. Ke 185 orang pejabat administrator dan pejabat administrasi dalam jabatan pengawasan tersebut dilantik ke dalam jabatan fungsional yang disetarakan.

Acara pelantikan tersebut dilaksanakan di Gedung Pertemuan Umum (GPU) Mantawara  Jumat (31/12) pagi. Hadir dalam acara pelantikan tersebut Wakil Bupati Barito Timur Habib Said Abdul Saleh, Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Timur Panahan Moetar, SE. M.Si, Wakil DPRD Kabupaten Barito Timur Depe, SE, Kepala OPD Kabupaten Barito Timur serta tamu undangan lainnya.

Prosesi pelantikan diawali dengan arahan Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas. Setelah orang nomor satu di Gumi Jari Janang Kakalawah ini memberikan arahan dilanjutkan dengan pembacaan surat keputusan Bupati Barito Timur. Usai pembacaan surat keputusan Bupati Barito Timur barulah pelantikan dan pengambilan sumpah/janji pejabat fungsional di lakukan.

Acara pelantikan dipenghujung tahun 2021 tersebut berjalan dengan lancar. Badan Pengembangan Kepegawaian dan Sumberdaya Manusia Kabupaten Barito Timur sebagai leading sektor telah mempersiapkan kegiatan dengan baik.  Selesai acara pelantikan Bupati Barito Timur, Wakil Bupati Barito Timur, Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Timur dan Kepala OPD se Kabupaten Barito Timur menyempatkan diri foto bersama.(lim/cak/diskominfosantik)

DELAPAN KELOMPOK TANI DAPAT BANTUAN MESIN PEMOTONG RUMPUT DAN CHAINSAW

DELAPAN KELOMPOK TANI DAPAT BANTUAN MESIN PEMOTONG RUMPUT DAN CHAINSAW

BANTUAN- Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas dan Wakil Bupati Barito Timur Habib Said Abdul Saleh menyerahkan bantuan mesin pemotong rumput dan chainsaw kepada delapan Kelompok Tani di Kabupaten Barito Timur. Penyerahan ini dilaksanakan di Aula Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Barito Timur, Rabu (29/12).

DISKOMINFOSANTIK- Delapan Kelompok Tani yang tersebar di Kabupaten Barito Timur mendapat bantuan mesin pemotong rumput dan chainsaw. Bantuan itu diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Barito Timur dan diserahkan langsung oleh Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas pada acara temu tani dan penyuluh di Aula Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Barito Timur, Rabu (29/12).

Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas dalam arahanya meminta para petani untuk lebih semangat dan giat bekerja. Dengan semangat dan giat maka akan mendapatkan hasil yang pertanian yang banyak.

Selain pesan kepada petani, pada acara temu tani dan penyuluh tersebut, Bupati juga berpesan kepada para Penyuluh Pertanian selalu menjaga kesehatan. Pasalnya para penyuluh pertanian ini merupakan ujung tombak Pemerintah dalam mendampingi dan membimbing para petani.

“Dalam menjalankan tugas di lapangan para Penyuluh harus tetap menjaga kesehatan dengan tetap menjaga dan menerapkan protocol kesehatan. Jangan sampai lalai dan harus waspada terhadap covid-19,” harap Bupati Barito Timur.

Apalagi belakangan ini, ujar Bupati, muncul kasus covid dengan varian baru. Karena itu Orang Nomor Satu di Barito Timur ini mengajak semua lapisan masyarakat di Barito Timur sama –sama menjaga kesehatan.

Tak lupa Bupati Barito Timur pada kesempata itu mengucapkan terima kasih kepada penyuluh pertanian yang sudah melakukan pendampingan pengawalan dan pembinaan kepada petani di Barito Timur.

Sementara itu Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Barito Timur Trikorianto, SP, MM dalam sambutanya mengatakan kegiatan temu tani dan penyuluh tiap tahun dianggarkan di dinas yang Ia pimpin. Namun tahun 2020 tidak dilaksanakan karena pandemi covid 19.

“Setelah kami melakukan musyawarah  dengan bidang di Dinas Pertanian yang melaksanakan kegiatan, diputuskan temu tani dan penyuluh dilaksanakan dengan menerapakan protokol kesehatan,” jelas Trikorianto.

Lebih jauh mantan Camat Benua Lima ini mengatakan tujuan kegiatan temu tani dan penyuluh ini selain wadah silaturahmi juga untuk menyamakan pesepsi tentang program pembanguanan pertanian secara luas di Kabupaten Barito Timur.

Perlu diketahui kegiatan temu tani dan penyuluh ini diselenggarakan oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Barito Timur. Acara ini dihadiri oleh Perwakilan Kelompok Tani, KTNA, Penyuluh Pertanian se Kabupaten Barito Timur. Hadir pula dalam acara tersebut Wakil Bupati Barito Timur dan Kepala Dinas Perikanan dan Perternakan Kabupaten Barito Timur. (lim/cak/diskominfosantik)

PeduliLindungi SEGERA DITERAPKAN DI BARITO TIMUR

PeduliLindungi SEGERA DITERAPKAN DI BARITO TIMUR

BERAKSI- Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas menunjukan kelihaianya bermain gasing usai membuka acara lomba senam igal nansarunai dan olahraga tradisional. dalam wawancaranya dengan sejumlah wartawan Bupati Barito Timur mengatakan tahun 2022 akan diterapkan PeduliLindungi di SOPD se Bartim.

DISKOMINFOSANTIK- Pemerintah Kabupaten Barito Timur akan menerapkan aplikasi PeduliLindungi di semua Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD). Rencana ini diungkapkan oleh Bupati  Barito Timur Ampera AY Mebas kepada contributor MMC Diskominfosantik Kabupaten Barito Timur, usai membuka acara lomba senam Igal Nansarunai dan Olahraga Tradisional  di Ruang Terbuka Hijau Taman Nansarunai Tamiang Layang, Rabu (29/12).

Orang Nomor Satu di Gumi Jari Janang Kalalawah ini mengatakan di tahun 2022 nanti diupayakan seluruh SOPD sudah menggunakan aplikasi tersebut. “Saat ini kita sudah usulkan ke pusat. Mudah-mudahan tahun 2022 sudah bisa terealisasi,” terang Ampera.

Nantinya di setiap kantor sampai dengan kecamatan akan diterapkan akses keluar masuk satu pintu.”Kita akan siapkan satu orang petugas dari Sapol PP Kabupaten Barito Timur untuk menjaga agar setiap yang masuk kantor harus melalui pintu yang sudah disiapkan,” terangnya.

Menggunakan aplikasi PeduliLindungi harus menggunakan handphone android, terkait hal tersebut Bupati Barito Timur pun sudah mengantisipasinya. “Jika berurusan ke kantor tidak memiliki HP android, maka harus menunjukan kartu sudah vaksin covid-19,” tegas Bupati.

Perlu diketahui riwayat PeduliLindungi bermula dari sebuah permasalahan yang terjadi pada Maret 2020, yakni awal mula kasus Covid-19 mewabah di Indonesia. PeduliLindungi diinisiasi oleh Kementerian BUMN bersama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika RI dan PT Telkom Indonesia.

Aplikasi ini diharapkan dapat membantu pemerintah dalam proses tracking. Melalui PeduliLindungi nantinya pemerintah akan mudah mendeteksi alur penyebaran Covid-19. Selain itu, juga dapat diketahui setiap kontak erat yang terjadi antara individu, sebagai upaya membatasi pertumbuhan Covid-19.

Awalnya pengguna PeduliLindungi ini masih sangat terbatas jumlahnya. Namun seiring berjalannya waktu, aplikasi terus berkembang dan disempurnakan fungsinya. Salah satunya akses sertifikat vaksin. Lalu pada awal Juli 2021 juga ditambahkan satu fungsi lagi, yakni screening. Kedua fungsi ini didasari oleh cakupan vaksin yang kian meluas, melebihi 40% dari masyarakat Indonesia.

Kini aplikasi PeduliLindungi memiliki tiga fungsi utama. Pertama screening, sehingga para pengguna yang kerap memasuki area publik atau ingin melakukan perjalanan jauh menggunakan kereta api, pesawat, kapal laut dan sebagainya, benar-benar diseleksi menggunakan sistem. Jadi dapat dipastikan bahwa yang bersangkutan, sudah vaksin, serta tidak terkena covid ataupun tidak kontak erat dengan pasien covid-19. Selain itu, fitur ini juga dapat membatasi masyarakat yang masuk ke area publik tersebut secara otomatis sesuai dengan PPKM levelnya.(lim/cak/net/diskominfosantik)

BUPATI SAMBUT GEMBIRA PENYELENGGARAAN LOMBA OLAHRAGA TRADISIONAL

BUPATI SAMBUT GEMBIRA PENYELENGGARAAN LOMBA OLAHRAGA TRADISIONAL

REONI – Usai membuka lomba senam Igal Nansarunai dan olaraga tradisonal, Rabu (29/12), Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas mencoba permianan logo di Lapangan Basket Ruang Terbuka Hijau, permainan ini mengingatkan masa kecilnya dulu yang suka bermain logo bersama teman-temannya.

DISKOMINFOSANTIK- Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas menyambut gembira diselenggarakanya lomba senam Igal Nansarunai dan Olahraga Tradisional. Kegembiraan itu disampaikan Orang Nomor Satu di Barito Timur ini saat memberikan sambutan paca acara pembukaan lomba senam Igal Nansarunai dan Olahraga Tradisional di Lapangan Tenis Indoor Komplek Ruang Terbuka Hijau Taman Nansarunai, Rabu (29/12).

Dikatakan Bupati Barito Timur acara lomba tersebut merupakan momentum yang baik dan tepat untuk menumbuhkan kesadaran dan meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Barito Timur. “Hal ini sesuai dengan visi dan misi Kabupaten Barito Timur  yaitu terwujudnya Barito Timur yang sehat cerdas dan sejahtera,” jelas Ampera AY Mebas.

BAGASING- Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas juga mencoba permainan bagasing yang juga diperlombakan, Rabu (29/12) di Lapangan Basket Ruang Terbuka Hijau.

Lebih jauh Orang Nomor Satu di Gumi Jari Janang Kalalawah ini mengatakan di era teknologi tinggi saat ini, banyak orang yang melupakan keberadaan olahraga tradisional yang sering dilakukan semasa kecil dulu. “Pada saat kecil dulu kita lebih mengenal balogo, bagasing dan mangatek sebagai permainan. Namun pada saat ini kita menyadari bahwa dalam permainan tersebut terdapat gerakan-gerakan fisik yang dapat menyehatkan tubuh,” ujar Bupati Barito Timur.

Karena itu, Mantan Anggota DPRD Kabupaten Tabalong ini menyambut baik inisiatif Disbudparpora dan Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat (KORMI) Barito Timur menyelenggarakan lomba-lomba yang dapat membawa masyarakat aktif melakukan kegiatan olahraga secara sederhana namun menyehatkan tubuh.

MANGATEK- Tak hanya mencoba bermain logo dan bagasing Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas juga mencoba olahraga mangatek.

Di dalam sambutanya itu, Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas mengatakan Ia teringat akan pepatah yang mengatakan di dalam tubuh yang sehat akan berkembang jiwa yang sehat pula. “Hal inilah yang menumbuhkan keyakinan saya bahwa masyarakat Barito Timur yang sehat jasmani dan rohaninya, maka akan menjadikan Kabupaten Barito Timur yang sehat pula,” jelasnya.

Melalui kesempatan itu, Bupati dua periode ini berharap masyarakat Barito Timur memulai membudayakan pola hidup yang sehat. Karena dengan hidup yang sehat resiko terjangkit penyakit pun akan rendah.(lim/cak/diskominfosantik)