DISKOMINFOSANTIK- Pelaksana Tugas Camat Benua Lima Kabupaten Barito Timur Simon Stevins Oktavianus, S.STP berkeliling desa. Namun berkelilingnya orang nomor satu di Kecamatan Benua Lima ini bukan untuk bertamasia. Alumni Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Jati Nangor ini menghahdiri musyawarah perencanaan pembangunan desa/kelurahan tahun 2023.
โKami ke desa/kelurahan untuk menghadiri musyawarah perencanaan pembangunan di desa/kelurahan se Kecamatan Benua Lima,โ terang Plt. Camat Benua Lima Simon Stevins Oktavianus, S.STP kepada contributor MMC Diskominfosntik Kabupaten Barito Timur, Rabu (19/1) pagi.
Bapak satu anak ini pun menjelaskan, pihaknya sudah membuat jadwal musrenbangdes/kel se Kecamatan Benua Lima. Tujuanya agar jadwal pelaksaan musrenbang di desa tidak berbenturan dan Ia beserta jajaranya pun bisa menghadirinnya.
โMusrenbangdes/kel dimulai tanggal 17 Januari 2022 di Desa Kandris. Kegiatanya berjalan dengan lancar,โ terang Simon. Pria murah senyum ini menjelaskan tanggal 18 Januari 2022 jadwal musrenbangdes seyogyanya digelar di Desa Bamban, namun karena alasan beberapa hal, musrenbangdes di Desa Bamban diundur dan dilaksanakan pada Rabu 26 Januari 2022.
โHari ini tanggal 19 Januari 2022 saya dan jajaran menghadiri musrenbangdes di Desa Tewah, Kamis 20 Januari 2022 di Desa Banyu Landas, Jumat 21 Januari 2022 di Desa Bagok, Senin 24 Januari 2022 di Desa Gudang Seng, Selasa 25 Januari 2022 di Kelurahan Taniran dan terakhir di Desa Bamban tanggal 26 Januari 2022,โ papar Simon.
Sekedar diketahui perencanaan pembangunan desa/kelurahan adalah proses tahapan kegiatan yang diselenggarakan oleh pemerintah desa/kelurahan dengan melibatkan Badan Permusyawaratan Desa atau lembaga masyarakat dan unsur masyarakat setempat secara partisipatif. Melalui musyawarah perencanaan pembangunan tersebut diharapkan akan menghasilkan usulan-usulan prioritas yang nantinya akan disampaikan oleh Kepala Desa dan Lurah pada acara musyawarah perencanaan pembangunan di kecamatan.(cak/diskominfosantik)