PEMKAB BARTIM APRESIASI TURAN AMIS BUMDES EXPO

TINJAU STAND- Wakil Bupati Barito Timur Habib Said Abdul Saleh saat meninjau stand produk UMKM yang ikut ambil bagian dalam Turan Amis Bumdes Expo di Komplek Wisata Dam Turan Amis, Sabtu (18/6).

TAMIANG LAYANG- Pemerintah Kabupaten Barito Timur mengapresiasi kegiatan Turan Amis Bumdes Expo (TABE) yang diselenggarakan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Turan Amis Kecamatan Raren Batuah. Penyelenggaraan TABE ini menandakan mulai menggeliatnya Wisata Dam Turan Amis.

Apresiasi tersebut disampaikan oleh Wakil Bupati Barito Timur Habib Said Abdul Saleh dalam sambutanya pada acara pembukaan Turan Amis Bumdes Expo, di Komplek Wisata Dam Turan Amis, Desa Turan Amis Kecamatan Raren Batuah Kabupaten Barito Timur, Sabtu (18/6).

Wakil Bupati Barito Timur mengatakan gelaran Turan Amis Bumdes Expo diyakini dapat memicu desa-desa lain di Kabupaten Barito Timur yang wilayahanya memiliki potensi wisata, segera mengembangkannya.

โ€œBagi desa-desa di Barito Timur yang memiliki potensi wisata silahkan kembangkan dan tunjukan sumber daya alam dan sumber daya manusia yang dimiliki,โ€ pinta Wakil Bupati Barito Timur.

Orang Nomor 2 di Kabupaten Barito Timur ini berharap dengan dikembangkannya potensi wisata, akan berdampak positif bagi desa dan juga bagi Kabupaten Barito Timur. Dalam kegiatan TABE di DesaTuran Amis beberapa produk lokal UMKM desa ditampilkan. Bahkan  ada sebagian produk local yang telah memiliki pangsa pasar luas.

Sementara itu Kepala Desa Turan Amis Leonardus menjelaskan tujuan dilaksanakannya TABE adalah salah satu upaya dari Pemerintah Daerah Kabupaten Barito Timur melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Barito Timur dan Dinas Perdagangan Kopeasi dan UMKM Kabupaten Barito Timur, untuk membangkitkan kembali geliat perekonomian masyarakat yang sempat lesu lantaran adanya wabah Covid -19 .

Lebih jauh Leonardus mengatakan dalam pelaksanaan TABE panitia penyelenggara menyiapkan stand sebagai tempat untuk memamerkan atau memperkenalkan produk khas asli daerah Kabupaten Barito Timur, khususnya produk asli karya pelaku UMKM di Barito Timur.

Tak lupa melalui kesempatan itu, Kepala Desa Turan Amis menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Barito Timur dan seluruh elemen masyarakat, sehingga acara Turan Amis Bumdes Expo (TABE) tahun 2022 bisa diselenggarakan.

โ€œMari kita manfaatkan kesempatan ini untuk memperkenalkan produk hasil karya UMKM khas Bartim,โ€ harap  Leonardus.

Sekedar diketahui acara pembukaan TABE di Desa Turan Amis berjalan dengan tertib dan lancar. Selain dihadiri oleh Wakil Bupati Bartio Timur kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga, Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UMKM, Camat Raren Batuah dan tamu undangan lainnya.(cak)

, , ,


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

three × five =